SELAMAT DATANG DI SMAN 1 TELUK KUANTAN

SEKAPUR SIRIH

SimBale:


juhernaidy

SEKAPUR SIRIH


Assalamualaikum Wr. Wb.

Selamat datang di Blogpot SMAN 1 Teluk Kuantan Kab.Kuantan Singingi-Riau. Blogspot ini kami buat sebagai wujud kepedulian terhadap almamater yang ingin mengetahui perkembangan SMAN 1 dan juga sebagai wujud komitmen kami terhadap kepedulian teknologi informasi dalam dunia pendidikan malalui internet. Melalui Blogspot ini kami juga akan memberikan informasi-informasi sekitar sekolah, tenaga pendidik, siswa, prestasi dan fasilitas yang tersedia di SMAN 1 Teluk Kuantan . Sejalan dengan peranan meningkatnya teknologi informasi dalam dunia pendidikan maka pengelolaan dan pembelajaran di sekolah dengan dukungan teknologi sangat penting dilakukan. Hal ini dikarenakan pada kurikulum 2013 yang berbasis pada kompetensi. Disitu sudah dicanangkan sistem pembelajaran teknologi informasi dalam program intra kurikuler dan hal ini harus dilaksanakan setiap sekolah.


Wassalamualikum Wr. Wb.


Kepala Sekolah SMAN 1 Teluk Kuantan




SAPRIANTO ELDI,S.Pd.I
NIP.197612172009031001

Selasa, 24 April 2018

SEJARAH BERDIRINYA SMAN 1 TELUK KUANTAN


SMA Negeri 1 Teluk Kuantan berdiri pada tahun 1974 dengan nama SMA Taluk Kuantan. Pada Masa ini SMA Taluk Kuantan merupakan sekolah swasta SLTA pertama di Kabupaten Kuantan Singingi dengan Kepala Sekolah pertama Dahlan Rasahan. Sekolah ini bertujuan untuk menampung anak nagori kuantan singingi yang tidak dapat melanjutkan pendidikan SLTA karena jauhnya sekolah SLTA yang berada di ibukota kabupaten indragiri hulu yaitu Rengat.
Dengan adanya SMA Taluk Kuantan ini, maka anak nogori kuantan singingi dapat melanjutkan pendidikan tingkat SLTA di kota kecamatan Kuantan Tengah. Pada masa Kepala Sekolah Dahlan Rasahan, SMA ini pernah menjadi sekolah favorit di kabupaten Indragiri Hulu dan mengalahkan sekolah negeri di kota kabupaten yaitu SMA Negeri 1 Indragiri Hulu yang sekarang bernama SMA Negeri 1 Rengat
Lambat laun sekolah ini berubah nama seiring perkembangan jaman. Pada tahun 1977 bulan Agustus tepatnya tanggal 17 Agustus pas pada hari Kemerdekaan RI,SMA Taluk Kuantan resmi berstatus negeri dengan nama SMA Negeri 450 Indragiri Hulu dengan Kepala Sekolah M. Kasim Noer, BA. Pada Tahun 1991, SMA Negeri 1 Taluk Kuantan berubah nama Menjadi SMA Negeri 1 Teluk Kuantan, ini seiringan terbentuknya Kabupaten Kuantan Singingi dan berubahnya nama Ibu Kota kabupaten dari Taluk Kuantan menjadi Teluk Kuantan oleh Pleno DPRD TK.II Kuantan Singingi, pada masa Kepala Sekolah Drs. Nurfa'i.
SEJARAH KEMIMPINAN SMAN 1 TELUK KUANTAN
Dahlan Rasahan, dengan masa tugas dari 1974  1976
M. Kasim Noer, BA., dengan masa tugas dari 1977  1985
Ahmad Syafe'i., dengan masa tugas dari 1985  1987
Drs. Nurfa'i., dengan masa tugas dari 1987  1993
Jamalan., dengan masa tugas dari 1993  1995
Drs. Hasan Basri., dengan masa tugas dari 1995  2000
Asri Yunus, BA., dengan masa tugas dari 2000  2002
Drs. Alimin Prindra., dengan masa tugas dari 2002  2004
Drs. Yuli Hermanto., dengan masa tugas dari 2004  2006
H. Raja Aswar, S.Pd, MM., dengan masa tugas dari 2006  2008
Harnita, S.Pd., dengan masa tugas dari 2008  2011
Ergusneti,S.Pd, dengan masa tugas dari 2011  Januari 2018
Saprianto Eldi,S.Pd.I, dengan masa tugas Februari 2018 - sampai sekarang

0 comments:

Posting Komentar